Selasa, 27 Januari 2026 10:32

Mahasiswa Proteksi Tanaman Faperta Unand Terpilih sebagai Delegasi Indonesia – Korea AgriYouth Leadership Program (IKAYLP) 2026

 

Padang – Kabar membanggakan datang dari mahasiswa Fakultas Pertanian Universitas Andalas. Nurlaila (NIM 2110252036), mahasiswa Program Studi S1 Proteksi Tanaman, berhasil lolos seleksi dan terpilih menjadi salah satu peserta dalam program bergengsi Indonesia – Korea AgriYouth Leadership Program (IKAYLP) Tahun 2026 Angkatan Pertama (A-1).

Pencapaian ini merupakan hasil dari proses seleksi ketat yang diikuti oleh putra-putri terbaik bangsa. Pada Seleksi Tahap-2 IKAYLP 2026 A-1 ini, tercatat sebanyak 27 calon peserta bersaing. Dari jumlah tersebut, Nurlaila berhasil masuk dalam jajaran 18 peserta terpilih yang berasal dari 12 provinsi di Indonesia.

Para peserta yang lolos, termasuk Nurlaila, dijadwalkan akan berangkat ke Korea Selatan pada tanggal 23 Februari 2026 mendatang untuk memulai rangkaian kegiatan.

Selama mengikuti program ini, mahasiswa akan mendapatkan kesempatan berharga untuk mengembangkan kreativitas melalui program pembelajaran yang berkualitas tinggi, berorientasi pada kinerja, dan mandiri.

Segenap pimpinan dan civitas akademika Fakultas Pertanian Universitas Andalas mengucapkan selamat kepada Nurlaila atas prestasi gemilang ini. Semoga ilmu dan pengalaman yang didapatkan selama di Korea Selatan dapat menjadi bekal berharga untuk memajukan sektor pertanian di Indonesia.

Read 81 times